Lompat ke isi utama

Berita

Baru Dilantik, PTPS Dituntut Laksanakan Tugas Secara Kredibel, Berintegritas dan Berkompeten

Baru Dilantik, PTPS Dituntut Laksanakan Tugas Secara Kredibel, Berintegritas dan Berkompeten

Prosesi Pengambilan Sumpah dan Janji Calon PTPS Kecamatan Kutasari

Purbalingga-Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwaslucam) Kutasari lantik 193 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (111 laki-laki dan 82 Perempuan) pada hari Selasa, 22 Januari 2024, bertempat di Green Sabin Desa Cipaku. Acara yang berlangsung dari pukul 09.15 hingga 15.10 WIB ini menjadi langkah awal untuk memastikan kelancaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di wilayah Kecamatan Kutasari.

Dalam sambutannya, Ketua Panwaslu Kecamatan Kutasari, Eko Heryanto, menyampaikan selamat kepada 193 PTPS yang terlantik. Ia berharap agar mereka dapat menjalankan tugas sesuai dengan regulasi yang berlaku, dan menegaskan pentingnya menjaga integritas sesuai peraturan perundang-undangan. "Dalam menjalankan tugasnya, PTPS harus kredibel, berintegritas, berkompeten, dan mampu menjaga independensi serta netralitas di pemilu ini," ujarnya.

Setelah prosesi pelantikan, acara dilanjutkan dengan sesi pembekalan oleh Faizah Mula Surani, Anggota Panwaslu Kecamatan Kutasari. Pembekalan ini mencakup tugas, kewajiban, wewenang, dan larangan bagi PTPS. Faizah juga menekankan pentingnya pengawasan masa tenang dan proses penghitungan suara. "Saya berharap dengan adanya pengawas TPS, proses pemilu akan berjalan sesuai dengan semestinya dengan cara kerja pengawas yang berkualitas," katanya. Faizah juga menambahkan, "Sebagai pengawas, harus memahami dan mempedomani dua regulasi sekaligus, tidak hanya Perbawaslu namun juga PKPU."

Anin Ervianingrum, Anggota Panwaslucam Kutasari, juga menyoroti pentingnya pemahaman tugas dan wewenang PTPS. Ia mengajak PTPS untuk meningkatkan pengetahuan kepemiluan agar dapat menganalisis potensi-potensi pelanggaran dan mengatasinya dengan efektif.

Pelantikan dan pengambilan sumpah janji Pengawas TPS ini dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Camat Kutasari, Kapolsek Kutasari, Danramil Kutasari, PPK, Anggota Bawaslu Kabupaten Purbalingga, Ketua dan Anggota Panwaslu, Panwas Kelurahan/Desa, serta semua peserta dan tamu undangan.

Penulis : Faizah Mula Suryani

Editor : Muhamad P